24 C
id

Harga dan Spesifikasi Asus Zenfone 6 Terbaru 2015

Harga dan Spesifikasi Asus Zenfone 6 Terbaru bulan Oktober 2015 menjadi salah satu pilihan bagi pecinta gadget terutama yang berlayar lebar. Sekilas memang HP Asus ini tergolong phablet karena memiliki layar super lebar yaitu 6 inchi. Memang tidak bisa dipungkiri bahwa sekarang banyak sekali vendor produsen HP yang berlomba lomba membuat Smartphone Tablet alias Phablet dengan layar yang lebar namun masih nyaman di bawa kemana mana. 

Asus Zenfone 6 ini merupakan salah satu pilihan terbaik dari Phablet dari produsen Taiwan ini di tahun 2015. Berbekal layar besar dan luas yaitu 6 inchi dengan resolusi 720 x 1280 piksel memastikan sangat tepat digunakan baik itu untuk gaming ataupun menonton film. Selain itu ternyata Asus Zenfone 6 ini juga telah dibekali dengan chipset intel dengan speed hingga 2 Ghz. Tambahan yang tidak boleh anda lupakan juga adalah RAM berkapasitas 2 Gigabytes yang memberikan jaminan tanpa lag di segala situasi. Nah penasaran dengan Harga dan Spesifikasi Asus Zenfone 6 Terbaru secara mendetail? Berikut ulasannya dari Aplikasi-android.net untuk anda.


Zenfone 6



Beragam Spesifikasi Asus Zenfone 6



Layar Keren dan super Lebar



Phablet menjadi salah satu ciri khas di HP Asus Zenfone 6 ini karena mempunyai lebar layar seluas 166.9 X 84.3 X 9.9 alias 6 inchi. Selain itu juga bobot dari Smartphone satu ini juga tergolong tidak terlalu berat yaitu 196 gram sehingga dipastikan masih dalam taraf kenyamanan dalam mobilitas dan gengaman tangan. Phablet yang satu ini juga sudah menggunakan layar IPS Capacitive Touchscreen 16 juta warna dengan deep color hingga 245 PPI Piksel density. Pastinya layar Asus Zenfone 6 ini menjanjikan kualitas kenyamanan bagi mata penggunanya.  Selain itu jangan lupakan fitur yang tak kalah penting yaitu Corning Gorilla Glass 3 yang akan melindungi layar Phablet inid ari goresan dan juga benturan. Tekhnology Layar juga sudah menggunakan fitur multitouch alias mampu mendeteksi sentuhan lebih dari  satu.


Prosessor Super Cepat, Sistem Operasi Terbaru



HP Asus Zenfone 6 ini memang sudah menggunakan prosessor cepat dari Intel yaitu Processor Dual Core 2 Ghz.  Processor tersebut menggunakan  Intel Atom z2580 dan juga ditandemkan dengan GPU PowerVR SGX544MP2  dengan RAM 1 Gigabyte.  Pastinya bagi anda yang menggunakan HP ini untuk multitasking ataupun game sekelas High end sekalipun tidak akan merasakan yang namanya lag saat dieksekusi alias dimainkan.  

Sistem Operasi untuk HP ini juga sudah menggunakan Android Jellybean 4.3 yang nantinya dapat diupgrade ke versi Kitkat v.4.4.2 sehingga memastikan kinerja dan performance selalu up to date dan terbarukan. 


Kamera Super Jernih



Asus Zenfone 6 ini sudah menggunakan kamera dengan resolusi super keren 13 Megapiksel bro. Bayangkan dengan Harga yang dibawah 3 Juta anda bisa mendapatkan HP dengan Kamera dengan kualitas sekelas DSLR. Jika dilihat lebih detail ternyata hasil foto yang dihasilkan dari Asus ini didapatkan kualitas 4128 X 3096 Piksel. Selain itu juga dibenamkan fitur fitur terkini seperti Autofokus, Flash LED, Geotagging.  Sedang untik kamera secondary diberikan resolusi 2 Megapiksel. Lumayan lah untuk selfie dan video call cukup jernih kok. Pastinya bagi anda yang suka fotografi akan sangat dimanjakan oleh Spesifikasi HP Asus Zenfone 6 ini.


Asus Zenfone 6




Kapasitas Memory Besar



Tidak tanggung tanggung di Smartphone Asus Zenfone 6 ini telah ditanamkan beragam variasi memori internal yaitu 8, 16, atau 32 Gigabytes. Silakan pilih sesuai dengan budget yang anda punyai juga. Namun Ternyata memori tersebut sudah terpotong oleh beragam aplikasi aplikasi bawaan dari HP ini. Tetapi tidak perlu bingung bingung anda bisa menambah kapasitas memori penyimpanan kok yaitu dengan tambahan slot MicroSD hingga 64 Gigabytes. Nah bagaimana? Masih kurangkah?

Jaringan Konektivitas Terbaru


Asus Zenfone 6 ini juga diberikan jaringan koneksi yang terbaru seperti jaringan koneksi DC-HSDPA 42.2 Mbps, HSUPA 5.76 Mbps dan juga LTE 100 Mbps yang memastikan beragam pilihan alternative jika memang tidak ada jaringan di suatu tempat. Selain itu beragam fitur umum seperti Wifi 802.11 Dual Band, Wifi Direct, DLNA dan juga Hotspot Wifi memberikan keleluasaan akses terhadap perangkat lainnya. Koneksi Bluetooth v4.0  juga merupakan salah satu fitur terbaru yang akan membuat proses transfer data lebih cepat dari umumnya. Terakhir adalah sambungan MicroUSB v.2.0 yang menjadi konektor baik itu untuk charging ataupun koneksi antar perangkat lewat kabel.


Harga dan Spesifikasi Asus Zenfone 6 Terbaru bulan Oktober



Berbekal berbagai fitur dan Spesifikasi kelas atas diatas maka sudah pasti harga yang ditawarkan juga cukup merogoh kocek. Namun tenang saja karena HP ini sebenarnya sudah dirilis sejak 2014 silam jadi nilai Jual Beli juga akan berbeda dari Harga Awal Keluar. Jika ditilik dari bulan Oktober 2015 Harga Asus Zenfone 6 berkategori baru adalah sebesar Rp 2.5 Juta dan untuk Harga Asus Zenfone 6 Second adalah Rp 2 Juta. 

Harga dan Spesifikasi Asus Zenfone 6 Terbaru diatas merupakan ulasan mendetail mengenai Phablet Asus yang bisa menjadi pilihan anda. Memang tidak bisa dipungkiri bahwa berbagai tipe Smartphone terutama dari Tiongkok dan Taiwan memberikan nilai Jual yang lebih murah dibandingkan dengan HP dari Korea maupun Jepang. Apapun itu semua tergantung dari kemauan pembeli, semoga bermanfaat dan jangan lupa berlangganan kami di Google +. baca pula Harga dan Spesifikasi Gahar Zenfone 2 
Postingan Lama
Postingan Lebih Baru

Ads Single Post 4